Masakan Cap Cay memang sudah tidak asing
lagi di telinga dan di lidah masyarakat Indonesia. Walaupun Cap Cay
sendiri terkenal sebagai salah satu masakan khas Cina. Menu masakan
sehat dan bergizi tinggi ini sangat mudah dibuat karena pada dasarnya
cap cay sendiri perpaduan dari berbagai sayuran. Dan Anda pun bisa
membuatnya sendiri dirumah Cap Cay Goreng Lezat untuk jamuan makan malam bersama keluarga
Cara Membuat Cap Cay Goreng
Bahan Bahan Membuat Cap Cay
- 1 dada ayam dipotong tipis.
- 200 gr udang dikupas.
- 5 butir bakso ikan dibelah 2.
- 5 helai daun kol.
- 10 helai sawi caisim dipotong-potong.
- 3 batang daun prei dipotong-potong.
- 1 batang daun seledri dipotong-potong.
- 3 buah tomat dibelah 4.
- 1 buah bawang bombay dibelah 4.
- 2 buah wortel dipotong serong & tipis.
- 3 siung bawang putih.
- 4 sendok makan saus tomat.
- 4 sendok makan tepung sagu/maizena.
- Garam secukupnya.
- Lada halus secukupnya.
- Bumbu penyedap sesuai selera.
Cara membuat cap cay goreng lezat :
- Tumis bawang putih Sampai warnanya berubah menjadi kuning dan aromanya tercium harum.
- Masukkan sekaligus ayam dan udang, kemudian aduk rata sampai setengah matang.
- Tambahkan kurang lebih satu gelas.
- Sesudah mendidih kemudian masukkan wortel, bakso ikan dan sayuran lainnya.
- Aduk-aduk terus sambil menambahkan saus tomat, garam, lada dan bumbu penyedap.
- Setelah rasanya sesuai dengan selera kita, masukkan cairan tepung sagu/maizena.
- Segera angkat dari api.
- Hidangkan selagi hangat.
Pesan ibu untuk membuat Cap cay yang lezat adalah bilamana sayurannya masih segar.
No comments:
Post a Comment