Cara Mengecek Bad Sector Pada Harddisk
Cara Mengecek Bad Sector
Ketika Anda menggunakan komputer, harddisk bisa saja mengalami bad sector. Bad sector
adalah bagian dari drive yang tidak dapat lagi digunakan. Ketika bad
sector ditemukan, harddisk tidak akan lagi menulis data ke daerah
tersebut. Gunakan fitur utilitas “Windows Disk Checking” untuk menscan bad sector pada harddisk Anda untuk menghindari kehilangan data.
- Klik “Start” dan klik “Computer” pada Windows Vista dan 7 atau “My Computer” pada Windows XP.
- Klik kanan di salah satu drive Anda, misalnya D: dan pilih “Properties”.
- Klik tab “Tools” dan klik tombol “Check Now” di bagian atas jendela,
di bawah “Error-Checking” untuk memunculkan utilitas Windows Disk
Checking.
- Berikan tanda ceklis pada “Automatically Fix File System Errors” dan “Scan for and Attempt Recovery of Bad Sectors”.
- Klik “Start”. Anda mungkin akan menerima peringatan yang menjelaskan
bahwa Windows membutuhkan akses langsung ke harddisk Anda untuk
melakukan scan dan menanyakan apakah Anda ingin menjalankan scan pada
saat
- Anda me-restart komputer. Klik “Yes”. Scan akan dilakukan setelah Anda merestart komputer. Seluruh prosesnya otomatis.
Related Posts : Komputer
No comments:
Post a Comment